Brengkes Tempoyak Ikan Patin (original) (raw)
Ikan & Seafood
Brengkes Tempoyak Ikan Patin
25 Feb 2014
Pepes ala Palembang. Proses fermentasi yang dilalui tempoyak durian memberikan rasa asam, gurih, dan wangi yang unik.
Bahan:
- 1 kg ikan patin, bersihkan, potong-potong
- 200 gram tempoyak
- Bumbu, haluskan :
- 6 buah cabai merah
- 5 buah cabai rawit
- 4 butir bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 10 g kunyit
- 10 g lengkuas
- 1 ½ sdt garam
- ½ sdt gula pasir
Cara Membuat:
- Campur rata bumbu halus dan tempoyak. Lumuri ikan patin dengan bumbu tempoyak. Diamkan selam 1 jam agar bumbu meresap.
- Bungkus ikan beserta bumbu dengan daun pisang. Kukus hingga matang atau selama ± 60 menit. Angkat.
- Bakar pepes di atas bara api, atau dengan grill pan hingga daun pisang sedikit mengering. Angkat, sajikan.(f)
Untuk 6 bungkus
MORE ARTICLE
Forgot Username or Password?
Please enter the email address associated with your account. Your username or password will be emailed to the address.
Prana Dinamika Sejahtera
Femina . GADIS. Ayahbunda. Parenting Indonedia .UFM 947
EDITORIAL & BUSINESS
Jln. Mampang Prpt Raya No.75, RT.1/RW.1
Tegal Parang, Kec.Mampang Prpt, Jakarta 12790
(021) 250 333 28