UNSUR UNSUR ALKALI (original) (raw)

TABEL BERKALA UNSUR

Get Press Indonesia, 2024

Perkembangan Tabel Periodik Unsur Hal penting yang perlu diperhatikan dalam suatu kegiatan ilmiah adalah mencari dan menemukan keteraturan. Daftar tabel susunan berkala unsur, yang biasa dikenal sebagai tabel "sistem periodik unsur" berisi nama-nama unsur yang telah ditemukan para ahli terdahulu secara bertahap hingga mencapai 108 unsur. Unsurunsur tersebut kemudian sering disebut sebagai atom, dan disusun/dikelompokkan berdasarkan keteraturan/kaidah ilmiah tertentu. Konsep atom, semula digagas oleh filsuf Yunani Kuno yakni Leucippus dan muridnya yakni Democritus pada sekitar tahun 460-390 SM. Usaha pengelompokan ke-108 unsur tersebut agar dapat memudahkan pengkajian dan pengenalan terhadap suatu unsur, baik itu berupa atom, molekul, maupun senyawa. Tabel periodik modern yang digunakan pada masa kini diawali oleh adanya hukum Boyle. Konsep Boyle menyatakan "atom merupakan unsur terkecil dari suatu materi yang tidak dapat dipecah-pecah dengan cara apapun. Selanjutnya pengelompokan atom-atom dalam susunan berkala telah berlangsung berdasarkan cara pandang para ahli.