Tugas Pengembangan Konten TELKOM UNIVERSITY (original) (raw)
TUGAS PENGANTAR MANAJEMEN KELOMPOK
2023
A. Pendahuluan BAB 1 TEORI ORGANISASI DAN MANAJEMEN Manajemen adalah hal yang paling utama dalam sebuah organisasi karena organisasi tidak dapat mencapai tujuannya tanpa manajemen yang tepat. Manajemen adalah keahlian untuk menyelesaikan pekerjaan yang dilakukan dengan bantuan secara aktif orang lain. Organisasi telah berkembang dan menjadi semakin kompleks dengan permasalahan dan tantangannya, baik dari internal maupun dari eksternal organisasi. Meskipun organisasi telah ada sejak manusia menghuni bumi ini, tetapi manusia justru mempelajari cara mengatur dan mengelola terlebih dahulu sebelum memahami pentingnya teori organisasi. Manusia adalah makhluk sosial dan memiliki kecenderungan untuk hidup dalam kelompoknya. Ketika manusia hidup secara berkelompok, mereka membuat pengaturan-pengaturan untuk mencapai suatu tujuan tertentu. Manusia sudah sejak zaman purba membuat organisasi untuk mendukung kehidupannya. Salah satu contoh yang paling nyata adalah manusia pada zaman purba hidup berkelompok sebagai pemburu untuk dapat mengumpulkan bahan bahan makanan dan bertahan hidup. Dalam kelompok kecil tersebut, para pemburu bergabung untuk meraih TEORI ORGANISASI DAN MANAJEMEN tujuan yang sama, yaitu mengumpulkan hasil buruan atau bahan makanan.