JURNAL MANAJEMEN PEMASARAN DAN KEUANGAN BISNIS (original) (raw)

Pendahuluan Salah satu aspek penting dari kewirausahaan adalah pemasaran. Bahkan dapat dikatakan, apabila kita sudah memiliki pasar atau berhasil dalam pemasaran, mulailah membuka usaha sendiri. Pemasaran merupakan aspek usaha yang jauh lebih penting dari sekadar modal. Oleh karena itu, menggeluti pekerjaan sebagai penjual atau pemasaran sebelum benar-benar memuliai usaha. Dengan melakukan hal tersebut kita akan mendapat pengalaman, pengetahuan, dan intuisi dalam mendapatkan kepercayaan pasar. Produksi atau pemasaran dahulu ? Pemula usaha yang belum berpengalaman sering kali terkecoh dengan memberikan perhatian berlebih pada aspek produksi. Mereka menghabiskan waktu untuk membangun fasilitas produksi bahkan produk unggulan yang akan mereka keluarkan. Akan tetapi, setelah kegiatan investasi selesai dilakukan dan produk telah tersedia, pembelinya belum ada. Bahkan mereka tidak tahu seperti apa konsumen atau pelanggannya. Pembahasan Dalam ilmu pemasaran, orientasi pada produk dan produksi sudah lama ditinggalkan. Dan kini, supaya berhasil, seorang wirausaha harus membalikkan cara berpikirnya dan memulainya dari sisi pemasaran. Pemasaran harus sudah ada sebelum sebuah produk dibuat atau fasilitas produksi dibangun. Kita harus memulainya dengan menjawab siapakah calon pembeli produk kita? Apakah dia laki-laki, perempuan, atau unisex? Apakah produknya berhubungan dengan usia? Apakah untuk dipasarkan didaerah tertentu atau bias dimana saja? Pertanyaan-pertanyaan mengenai segmentasi atau sasaran pasar harus jelas. Selain pertanyaan mengenai segmentasi, kita juga harus menjawab pertanyaan-pertanyaan praktis seperti Apakah produk/jasa kita benar-benar dibutuhkan? Bagaimana cara mengubah kebutuhan menjadi permintaan?