PERAN TEKNOLOGI DALAM PEMBELAJARAN BERBASIS BUDAYA LOKAL (original) (raw)

2020, SEKOLAH TINGGI KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN PERSATUAN GURU REPUBLIK INDONESIA STKIP PGRI BANJARMASIN

Peran teknologi dewasa ini sangat membantu kegiatan manusia dari aspek apapun juga, apalagi dengan adanya pendemi corvid-19 membuat revolusi industry 4.0 makin terasa cepat berlaku. Tidak ketinggalan pembelajaran juga mengalami hal serupa, yang dari pola tatap muka menjadi daring. Dalam pembelajaran sering sekali kita lupa bahwa ada norma-norma yang hidup dalam masyarakat yang dapat di implementasikan dalam proses pembelajaran. Norma atau kebiasaan ini biasa disebut dengan budaya. Penelitian ini akan melihat sejauh mana teknologi (masa kini) dapat mengakomodir budaya (masa lalu) untuk kepentingan pembelajaran terutama anak-anak Usia Dini di kota Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan sampel guru-guru dari tiga PAUD di Kota Pekanbaru. Seperti diketahui bahwa pembelajaran di PAUD menggunakan pembelajaran tematik.