Using the 5E Learning Cycle with Metacognitive Technique to Enhance Students’ Mathematical Critical Thinking Skills (original) (raw)
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan dan pencapaian kemampuan berpikir kritis matematis siswa yang menerima Learning Cycle 5E dengan teknik Metakognitif, Learning Cycle 5E, dan pembelajaran konvensional. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain kelompok kontrol pretest-posttest. Populasi adalah siswa SMP di Indramayu, Indonesia. Sampel terdiri dari tiga kelas siswa kelas VIII dari sekolah level tinggi dan tiga kelas dari sekolah level sedang. Hasil Penelitian mengungkapkan bahwa dilihat dari siswa secara keseluruhan, peningkatan dan pencapaian kemampuan berpikir kritis siswa yang menerima Learning Cycle 5E dengan teknik Metakognitif lebih baik dari siswa yang menerima Learning Cycle 5E dan pembelajaran konvensional. Kemampuan berpikir kritis matematis siswa yang menerima Learning Cycle 5E lebih baik dari siswa yang menerima pembelajaran konvensional. Tidak ada pengaruh interaksi antara model pembelajaran dan level sekolah terhadap peningkatan dan pencapaian kemampuan berpikir kritis matematis siswa.