Taman Kota Research Papers - Academia.edu (original) (raw)
1 Follower
Recent papers in Taman Kota
Keberhasilan Kota Surabaya sebagai ibu kota Provinsi Jawa Timur sekaligus menjadi trend center bagi kota-kota lain di Indonesia yaitu terpilihnya Kota Surabaya sebagai tiga kota terbaik dunia dalam kategori Global Green City pada tahun... more
Keberhasilan Kota Surabaya sebagai ibu kota Provinsi Jawa Timur sekaligus menjadi trend center bagi kota-kota lain di Indonesia yaitu terpilihnya Kota Surabaya sebagai tiga kota terbaik dunia dalam kategori Global Green City pada tahun 2017. Adanya penghargaan tersebut mendorong Kota Surabaya dalam hal pelaksanaan fungsi taman kota sebagai perwujudan dari konsep Kota Hijau. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui informasi mengenai fungsi taman kota sebagai Ruang Terbuka Hijau berdasarkan persepsi pengguna yang meliputi fungsi ekologis, sosial budaya, ekonomi, dan estetika serta sejauh mana pemanfaatan taman kota bagi masyarakat Kota Surabaya. Metode yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif guna memberikan gambaran deskriptif dari tiga taman yang terpilih yaitu Taman Bungkul, Taman Prestasi, dan Taman 10 Nopember sebagai representatif Ruang Terbuka Hijau. Penelitian ini menggunakan teknik accidental dengan sasaran informan adalah pengguna taman yang kemudian diperoleh data melalui observasi langsung dan wawancara mendalam serta studi literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Taman Bungkul, Taman Prestasi, dan Taman 10 Nopember sudah menjalankan fungsi-fungsinya secara optimal sebagai Ruang Terbuka Hijau. Namun, keseluruhan fungsi tersebut mengalami pergeseran selama pandemi Covid-19 karena adanya keterbatasan atas fungsi dari taman kota sebagai Ruang Terbuka Hijau sehingga masyarakat Kota Surabaya kurang bisa memanfaatkan keberadaan taman kota di masa pandemi Covid-19.